Sultralink.Com, Kendari – Warga Kelurahan Bombonawula, Kabupaten Buton Tengah, Sulawesi Tenggara (Sultra) dikagetkan dengan penemuan seorang bayi berjenis kelamin laki-laki terbungkus kain dalam keadaan masih hidup, pada Minggu (10/2/2024).
Kapolsek Gu IPDA Kamaluddin mengatakan, bayi tersebut pertama kali ditemukan oleh seorang warga bernama Wa Puana sekira pukul 05.30 wita di depan rumahnya.
“Bayi berjenis kelamin laki-laki ini ditemukan saat pemilik rumah (Wa Puana) bangun dari tidurnya untuk melaksanakan sholat subuh. Usai sholat tiba-tiba saksi mendegar suara dari depan rumahnya dan melihat ada bungkusan dari kain saat dibuka dia kaget melihat bayi masih hidup,” ujar Kamaluddin.
Atas peristiwa tersebut masyarakat kemudian melapor di Polsek Gu dan Personil bersama Kapolsek Gu tiba di TKP.
“Kami sudah berkoordinasi dengan Puskesmas Gu untuk penanganan dan bersama Pihak Puskesmas Gu membawa Bayi tersebut ke Rumah Sakit Buton Tengah untuk dilakukan tindakan medis lebih lanjut,” jelasnya
Laporan: Krismawan
Leave a Reply